Friday, August 21, 2015

99 Asmaul Husna: Arab Dan Pengertian Dan Fadhilahnya

Asmaul husna berasal dari bahasa Arab al asma al husna; al asmaadalah bentuk plural dari ism, yang berarti nama-nama. Sedangkan al husna adalah bentuk mu’annats dari hasan yang berarti baik. Secara bahasa, asmaul husna berarti nama-nama Allah yang baik. Dan jumlahnya ada 99.

Pengertian Istilah Asmaul Husna

Pengertian Asmaul Husna adalah nama-nama Allah, gelar dan sebutan yang baik, agung dan indah yang kita diperintahkan untuk memohon kepadaNYA dengan menyebut nama-nama tersebut. Perintah berdoa dengan asmaul husna ini tertera dalam Surah Al A’raf ayat 180.
pengertian asmaul husna“Hanya milik Allah asmaa-ul husna, maka berdo’alah kepadaNya dengan menyebut asmaa-ul husna itu dan tinggalkanlah orang² yang menyimpang dari kebenaran dalam ( menyebut ) nama² Nya. Nanti mereka akan mendapatkan balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan.” { Al-A’raaf : 180 }
Mayoritas kaum muslimin meyakini jumah asmaul husna ada 99 (sembilan puluh sembilan). Namun, di luar itu ada yang menyebut  100, 200, bahkan 1.000 bahkan 4.000 nama, namun menurut mereka, yang terpenting adalah hakikat Dzat Allah SWT yang harus dipahami dan dimengerti oleh orang-orang yang beriman seperti Nabi Muhammad SAW. Perbedaan tentang jumlah ini bisa di cek di pengertian asmaul husna.
Bagi yang meyakini asmaul husna berjumlah 99 biasa menjadikan gambar pada garis tangan sebagai bukti (dalil) penguat. Yakni ada huruf angka arab 18 di telapak tangan kanan dan 81 di telapak tangan kiri. Kalau dijumlah totalnya 99.
arti asmaul husna

Asmaul Husna – Arab dan Artinya

No.NamaArabIndonesia
AllahاللهAllah
1Ar RahmanالرحمنYang Maha Pengasih
2Ar RahiimالرحيمYang Maha Penyayang
3Al MalikالملكYang Maha Merajai/Memerintah
4Al QuddusالقدوسYang Maha Suci
5As SalaamالسلامYang Maha Memberi Kesejahteraan
6Al Mu`minالمؤمنYang Maha Memberi Keamanan
7Al MuhaiminالمهيمنYang Maha Pemelihara
8Al `AziizالعزيزYang Maha Perkasa
9Al JabbarالجبارYang Memiliki Mutlak Kegagahan
10Al MutakabbirالمتكبرYang Maha Megah, Yang Memiliki Kebesaran
11Al KhaliqالخالقYang Maha Pencipta
12Al Baari`البارئYang Maha Melepaskan (Membuat, Membentuk, Menyeimbangkan)
13Al MushawwirالمصورYang Maha Membentuk Rupa (makhluknya)
14Al GhaffaarالغفارYang Maha Pengampun
15Al QahhaarالقهارYang Maha Memaksa
16Al WahhaabالوهابYang Maha Pemberi Karunia
17Ar RazzaaqالرزاقYang Maha Pemberi Rezeki
18Al FattaahالفتاحYang Maha Pembuka Rahmat
19Al `AliimالعليمYang Maha Mengetahui (Memiliki Ilmu)
20Al QaabidhالقابضYang Maha Menyempitkan (makhluknya)
21Al BaasithالباسطYang Maha Melapangkan (makhluknya)
22Al KhaafidhالخافضYang Maha Merendahkan (makhluknya)
23Ar Raafi`الرافعYang Maha Meninggikan (makhluknya)
24Al Mu`izzالمعزYang Maha Memuliakan (makhluknya)
25Al MudzilالمذلYang Maha Menghinakan (makhluknya)
26Al Samii`السميعYang Maha Mendengar
27Al BashiirالبصيرYang Maha Melihat
28Al HakamالحكمYang Maha Menetapkan
29Al `AdlالعدلYang Maha Adil
30Al LathiifاللطيفYang Maha Lembut
31Al KhabiirالخبيرYang Maha Mengenal
32Al HaliimالحليمYang Maha Penyantun
33Al `AzhiimالعظيمYang Maha Agung
34Al GhafuurالغفورYang Maha Memberi Pengampunan
35As SyakuurالشكورYang Maha Pembalas Budi (Menghargai)
36Al `AliyالعلىYang Maha Tinggi
37Al KabiirالكبيرYang Maha Besar
38Al HafizhالحفيظYang Maha Memelihara
39Al MuqiitالمقيتYang Maha Pemberi Kecukupan
40Al HasiibالحسيبYang Maha Membuat Perhitungan
41Al JaliilالجليلYang Maha Luhur
42Al KariimالكريمYang Maha Pemurah
43Ar RaqiibالرقيبYang Maha Mengawasi
44Al MujiibالمجيبYang Maha Mengabulkan
45Al Waasi`الواسعYang Maha Luas
46Al HakiimالحكيمYang Maha Maka Bijaksana
47Al WaduudالودودYang Maha Mengasihi
48Al MajiidالمجيدYang Maha Mulia
49Al Baa`itsالباعثYang Maha Membangkitkan
50As SyahiidالشهيدYang Maha Menyaksikan
51Al HaqqالحقYang Maha Benar
52Al WakiilالوكيلYang Maha Memelihara
53Al QawiyyuالقوىYang Maha Kuat
54Al MatiinالمتينYang Maha Kokoh
55Al WaliyyالولىYang Maha Melindungi
56Al HamiidالحميدYang Maha Terpuji
57Al MuhshiiالمحصىYang Maha Mengalkulasi (Menghitung Segala Sesuatu)
58Al Mubdi`المبدئYang Maha Memulai
59Al Mu`iidالمعيدYang Maha Mengembalikan Kehidupan
60Al MuhyiiالمحيىYang Maha Menghidupkan
61Al MumiituالمميتYang Maha Mematikan
62Al HayyuالحيYang Maha Hidup
63Al QayyuumالقيومYang Maha Mandiri
64Al WaajidالواجدYang Maha Penemu
65Al MaajidالماجدYang Maha Mulia
66Al WahidالواحدYang Maha Tunggal
67Al AhadالاحدYang Maha Esa
68As ShamadالصمدYang Maha Dibutuhkan, Tempat Meminta
69Al QaadirالقادرYang Maha Menentukan, Maha Menyeimbangkan
70Al MuqtadirالمقتدرYang Maha Berkuasa
71Al MuqaddimالمقدمYang Maha Mendahulukan
72Al Mu`akkhirالمؤخرYang Maha Mengakhirkan
73Al AwwalالأولYang Maha Awal
74Al AakhirالأخرYang Maha Akhir
75Az ZhaahirالظاهرYang Maha Nyata
76Al BaathinالباطنYang Maha Ghaib
77Al WaaliالواليYang Maha Memerintah
78Al Muta`aaliiالمتعاليYang Maha Tinggi
79Al BarruالبرYang Maha Penderma (Maha Pemberi Kebajikan)
80At TawwaabالتوابYang Maha Penerima Tobat
81Al MuntaqimالمنتقمYang Maha Pemberi Balasan
82Al AfuwwالعفوYang Maha Pemaaf
83Ar Ra`uufالرؤوفYang Maha Pengasuh
84Malikul Mulkمالك الملكYang Maha Penguasa Kerajaan (Semesta)
85Dzul Jalaali Wal Ikraamذو الجلال و الإكرامYang Maha Pemilik Kebesaran dan Kemuliaan
86Al MuqsithالمقسطYang Maha Pemberi Keadilan
87Al Jamii`الجامعYang Maha Mengumpulkan
88Al GhaniyyالغنىYang Maha Kaya
89Al MughniiالمغنىYang Maha Pemberi Kekayaan
90Al MaaniالمانعYang Maha Mencegah
91Ad DhaarالضارYang Maha Penimpa Kemudharatan
92An Nafii`النافعYang Maha Memberi Manfaat
93An NuurالنورYang Maha Bercahaya (Menerangi, Memberi Cahaya)
94Al HaadiiالهادئYang Maha Pemberi Petunjuk
95Al Badii’البديعYang Maha Pencipta Yang Tiada Bandingannya
96Al BaaqiiالباقيYang Maha Kekal
97Al WaaritsالوارثYang Maha Pewaris
98Ar RasyiidالرشيدYang Maha Pandai
99As ShabuurالصبورYang Maha Sabar

Pengertian dan Penjelasan Asmaul Husna

Pengertian Asmaul Husna AR-RAHMAN (Yang Maha Pengasih)

Dialah Allah yang mengasihi semua mahluk ciptaan-Nya tanpa kecuali. Semua mahluk yang melata, yang besar maupun kecil didarat, laut dan udara dan semua manusia baik yang ber-iman maupun tidak, yang baik maupun jahat semuanya dikasihi secara adil dan merata. Karena kasih sayang Allahlah kita dan semua mahluk yang ada dibumi ini dapat hidup terus menerus sampai datang ajal yang telah ditetapkan. Dengan kasih sayang-Nya ia mencukupkan semua kebutuhan hidup semua mahluk dialam semesta. Dengan kasih sayangnya ia menjadikan bumi ini sebagai suatu tempat yang nyaman dan aman untuk dihuni oleh berbagai mahluk hidup. Hanya saja limpahan kasih sayang ini hanya diberikan Allah pada semua mahluk selama hidup didunia saja, di akhirat kelak kasih sayang ini hanya diberikan kepada orang ber-iman yang menjadi penghuni syurga. Penghuni Neraka tidak lagi merasakan kasih sayang yang mereka dapatkan selama hidup didunia, karena mereka selama hidup didunia kafir dan engkar pada-Nya.

Khasiat Ar Rahman

  • Menenangkan dan menentramkan hati
Jika ada diantara anda yang selalu merasa gelisah, cemas dan terus menerus merasa tertekan, bacalah kalimat ini sebanyak banyaknya. Ketika membaca kalimat ini rasakan kasih sayang Allah, bayangkan betapa kasih sayang Allah yang telah anda nikmati selama ini, anda tumbuh sejak kecil hingga dewasa dalam kasih sayang ibu, bapa dan semua keluarga yang mengasihi. Jika anda tidak pernah merasakan kasih sayang karena berada ditengah keluarga yang memang hidup keras penuh kebencian, bacalah kalimat ini sambil merindukan sifat kasih sayang Allah. Rasakan kasih sayang Allah didalam hati dengan sepenuh jiwa baca kalimat ini sebanyak banyaknya 100x, 200x 300 x atau lebih. Insya Allah lingkungan anda akan berubah, suasana runyam akan berubah menjadi aman, atau bisa saja karena sesuatu dan lain hal yang tidak anda mengerti anda pindah kesuatu tempat yang menimbulkan rasa aman dan nyaman.
  • Mengharmoniskan rumah tangga
Jika karena sesuatu hal rumah tangga anda dilanda kekalutan dan prahara, mungkin suami atau istri yang selingkuh, anak menjadi brandalan dan sering berurusan dengan polisi. Selalu terjadi keributan dan perang mulut didalam rumah tangga akibat hal yang sepele, rumah terasa panas bagai dalam bara api, tiada hari tanpa adu mulut dan cekcok. Bacalah kalimat Ar-Rohman ini sebanyak banyaknya setiap selesai sholat. Kalau bisa lakukan dengan teknik penahanan napas, ketika menahan napas baca ” yaa rahman..” ketika menghembuskan napas baca do’a mohon diberikan kedamaian dan rasa kasih sayang diantara sesama anggota keluarga. (Tata cara dzikir pernapasan Asma’ulhusna dapat anda pelajari pada artikel di blog ini dengan judul “Dzikir Pernapasan asma’ulhusna “). Lakukan ini terus menerus , sampai Allah mengabulkan permohonan anda. Jangan pernah putus asa dalam memohon pada Allah, Dia pasti mengabulkan permohonan orang yang memohon pada-Nya.
  • Menimbulkan simpati orang lain
Jika anda rutin mewiridkan bacaan “Ar –Rahman ” setiap hari setelah selesai sholat wajib, tubuh anda akan memancarkan aura rasa kasih, yang menimbulkan rasa nyaman dan menyenangkan orang yang berada disekitar anda. Hal tersebut menimbulkan rasa simpati setiap orang yang baru berjumpa dengan anda. Insya Allah anda akan mendapat kemudahan dalam berkomunikasi dengan orang disekitar anda, jika anda sebagai pedagang, pengusaha, pebisnis atau pekerjaan lain yang memerlukan komunikasi dengan banyak orang, niscaya anda akan mendapat kemudahan yang banyak dalam menjalankan usaha anda. Baca Ar-Rahman ini minimal 100 kali setiap selesai sholat. Semakin banyak semakin besar pengaruhnya pada aura yang anda pancarkan.
  • Dikasihi dan dicintai Allah sepanjang waktu
Rutin melakukan wirid kalimat ” Ar Rahman ” ini juga akan menimbulkan sifat kasih sayang pada diri pelaku, sesuai dengan sifat pengasih Allah pada semua mahluk-Nya. Rasa kasih yang memenuhi jiwa akan menghilangkan sifat buruk seperti pemarah, pendendam, dengki, curang, khianat dan lain sebagainya. Sifat kasih yang muncul akan menambah kecintaan Allah padanya. Insya Allah hidupnya selalu berada dalam cinta kasih Allah sepanjang waktu didunia maupun akhirat, terbebas dari kesukaran, kesempitan dan kegelapan hidup didunia dan akhirat.\

Pengertian Asmaul Husna AR-RAHIM (Yang Maha Penyayang)

Dialah yang Maha Penyayang . Rahmat dan rasa kasih sayang-Nya hanya khusus diberikan kepada hamba yang ber-Iman. Dengan sifat Rahimnya ia menunjuki orang yang ber-Iman kejalan yang lurus, terpelihara dari perbuatan dosa dan maksiat yang menimbulkan kemurkaan Allah. Orang yang mendapatkan kasih sayang dari sifat Allah yang Rahim akan merasakan kebahagiaan, kenikmatan, keiklasan ketulusan yang murni. Bukan kebahagian atau kenikmatan palsu sebagaimana yang diperoleh kebanyakan manusia didunia ini. Sifat Rahim ini berlaku terus menerus selama hidup didunia maupun diakhirat. Inilah kasih sayang abadi yang dirasakan khusus oleh orang yang ber-iman kepada Allah dan kehidupan akhirat.

Khasiat Ar Rahim

  • Membangkitkan daya tarik yang luar biasa
Jika anda rutin mewiridkan kalimat ” Yaa Rahim ” sebanyak banyaknya setiap hari atau minimaal 100x setelah sholat wajib maka tubuh anda akan memancarkan aura positip yang menimbulkan daya tarik bagi setiap orang yang dekat dengan anda. Aura positip itu akan melunturkan dan meluluhkan hati orang yang semula berniat buruk pada anda. Orang disekitar anda merasa tertarik dan sayang pada anda , mereka selalu berusaha menyenangkan hati anda. Sebaiknya wirid kalimat ar-Rahim selalu digandengkan dengan ” ya Rahman” karena kedua asma’ulhusna ini memiliki karakter yang sama, sehingga pengaruhnya akan saling memperkuat. Insya Allah anda akan mendapat banyak kemudahan dalam berkomunikasi dengan orang disekitar anda, yang selanjutnya akan memperlancar urusan bisnis dan usaha anda.
  • Menarik hati seseorang
Jika anda hendak memikat dan menarik hati seseorang dengan tujuan yang positip, misalnya melobi rekan bisnis, atasan atau pejabat yang mengambil keputusan terhadap proposal atau barang dagangan yang anda tawarkan, bacalah kalimat “Ar –rahim tersebut sebanyak banyaknya setiap selesai sholat,100x, 200x atau 300x. Lakukan tehnik penahanan napas ketika membaca kalimat “Ar Rahiim”, dan baca do’a agar apa yang anda inginkan disetujui ketika menghembuskan napas. Lakukan sampai hajat dan apa yang anda inginkan terkabul. Jika anda belum juga mendapatkan apa yang anda inginkan tetaplah bersabar dan istiqomah, serahkan keputusannya pada Allah, Dia pasti memilihkan yang paling baik bagi anda.
  • Memikat pria/wanita idaman
Amalan wirid seperti diatas (b) juga bisa digunakan untuk memikat hati wanita/pria idaman. Lakukan sholat istikharah 2 rakaat selama beberapa malam berturut-turut hingga anda mendapat ketetapan hati. Selesai sholat baca wirid yaa rahim sebanyak banyaknya 100, 200 atau 300x, lakukan tehnik penahanan napas ketika membaca asma’ulhusna, dan ketika menghembuskan napas baca do’a:” Ya Allah jika dia (sebut nama wanita/pria yang anda idamkan) cocok untuk agama, kehidupan dunia dan akhirat hamba jadikanlah hati kami saling tertarik dan mengasihi. Mudahkan urusan perjodohan kami dengan semudah-mudahnya, jadikan semua pihak ridho dengan hubungan kami” . Lakukan wirid ini dengan sabar, serahkan putusannya pada Allah. Jika kenyataan yang terjadi ternyata berlawanan dengan do’a yang anda ucapkan berarti dia tidak cocok untuk anda , dan yakinlah Allah akan mengganti dengan yang lebih baik. Wirid Ar-Rahiim ini juga akan membebaskan anda dari rasa cinta yang berlebihan dan bayangan kekasih anda yang terus membayang sehingga menimbulkan kerinduan yang membabi buta yang dapat berakibat buruk bagi anda.
  • Dicintai dan disayang Allah didunia dan akhirat
Mewiridkan kalimat “Ar-Rahim ” ini setiap hari secara rutin akan menimbulkan sifat rahim didalam diri pelaku. Sama seperti Ar-Rahman wirid Ar Rahim juga akan menghilangkan watak buruk seperti pemarah, pendendam, dengki, curang, khianat dan lain sebagainya. Sebaiknya wirid kalimat Ar-Rahim selalu digandengkan dengan Ar-Rahim karena kedua Asma’ ini akan saling bantu menanamkan sifat kasih sayang pada diri anda, yang pada akhirnya juga akan menambah kecintaan Allah pada anda didunia maupun diakhirat.

Pengertian Asmaul Husna AL-MALIK (Yang maha Merajai)

Dialah yang merajai segala Raja dan Orang yang berkuasa di bumi ini. Dia yang menguasai segala kekuasaan yang ada dibumi ini bahkan diseluruh alam semesta, semua jabatan, kekuasaan, kewenangan, kedudukan dan kemuliaan ada dibawah kekuasaan-Nya. Tidak ada yang lebih berkuasa daripada-Nya. Jika didunia ini kita banyak menjumpai orang yang berkuasa, memiliki kewenangan dan jabatan yang tinggi, memiliki kewenangan dan kekusaan mengatur segala sesuatu, maka Allah lebih kuat dan lebih berkuasa dari semua itu. Sebagai yang paling berkuasa diseluruh jagat semesta raya, maka Dialah yang kuasa pula mencabut dan memberi kekuasaan pada siapa yang dikehendakiNya

Khasiat Ar Malik

  • Membangkitkan wibawa dan daya kepemimpinan
Apabila seseorang mewiridkan membaca” Yaa Malik” sebanyak banyaknya atau minimal 100 x secara rutin setiap hari seudah sholat wajib, niscaya Allah akan membangkitkan sifat kepemimpinan padanya. Setiap orang akan merasa segan dan tunduk padanya, gerak geriknya berwibawa, ucapannya mengadung pengaruh yang menyebabkan orang cenderung untuk tunduk dan mematuhinya. Wirid ini sangat baik dilakukan oleh orang yang mempunyai kedudukan, jabatan atau kewenangan dalam mengatur dan mengendalikan sesuatu misalnya organisasi, perusahaan, atau suatu jabatan dalam pemerintahan.
Memudahkan meniti karir atau meraih jabatan tertentu
Bagi anda yang memiliki ambisi untuk meraih kedudukan atau jabatan tertentu dalam perusahaan, organisasi maupun pemerintahan, lakukan wirid membaca “yaa Malik sebanyak banyaknya 100, 200 atau 300 x setelah sholat. Boleh juga dilakukan dengan  tehnik penahanan napas ketika membaca ” Yaa Malik ” sebagaimana yang telah dijelaskan dalam artikel ” Dzikir Pernapasan asma’ulhusna “ ,hembuskan napas perlahan sambil membaca surat Ali Imran ayat 26-27:

Pengertian Asmaul Husna AL-QUDDUS ( Yang Maha Suci )

Dialah Allah yang maha sucidan sakral, terhindar dari berbagai sifat buruk, tercela dan ketidak sempurnaan. Seluruh sifat-Nya terbebas dari apa yang dituduhkan orang musyrik dan kafir.Ke-Maha sucian-Nya benar benar sempurna, tidak ada cacat sedikitpun.

Khasiat Al Quddus

a. Menghilangkan berbagai penyakit hati
Barang siapa yang mewiridkan membaca “ Yaa Quddus” setiap selesai sholat minimal 100x, insya’ Allah akan dibersihkan hatinya dari berbagai penyakit hatiseperti sombong, ria, takabbur, serakah, kikir, dengki,musyrik, buruk sangka, rendah diri, sedih, kecewa, strees dan lain sebagainya. Orang yang hatinya dipenuhi berbagai penyakit seperti tersebut diatas, sulit sekali mendapat kebahagiaan dan keberhasilan hidup didunia apalagi diakhirat kelak. Mereka sulit diterima oleh lingkungannya, keberadaan mereka selalu menimbulkan masalah bagi diri dan lingkungannya, sehingga orang disekitar mereka tidak suka pada mereka. Dengan melakukan wirid ‘Yaa Quddus “ insya Allah penyakit hati yang berbahaya itu akan sirna, dan Allah akan menggantikan nya dengan sifat baik yang yang membawa rahmat seperti sabar, tawadhu, qona’ah, jujur, amanah, ramah dan lain sebagainya.
b. Menghilangkan sifat tercela
Berbagai sifat buruk dan tercela yang ada pada diri kita, akan banyak menimbulkan kesulitan dan bencana pada kita selama hidup didunia maupun diakhirat .Dengan mewiridkan membaca “yaa Quddus” minimal 100x setiap selesai sholat wajib dan sholat sunah, insya Allah berbagai sifat buruk itu akan sirna berganti dengan berbagai sifat baik yang membawa rahmat bagi diri dan lingkungan selama hidup didunia dan akhirat. Sungguh sangat sulit bagi kita membersihkan diri dari sifat tercela seperti pemarah, pendendam, licik, curang, khianat, pendusta, memperturutkan syahwat dan lain sebagainya tanpa karunia dan pertolongan Allah. Dengan mewiridkan membaca “yaa Quddus” sebanyak banyaknya insya Allah Dia akan membantu kita menghilangkan berbagai sifat buruk itu dan menggantinya denga sifat baik yang membawa rahmat bagi kita dan lingkungan. Baca “ Yaa Quddus “ dengan tehnik penahanan napas.Baca do’a dalam Qur’an ketika menghembuskan napas misalnya do’a N.Sulaiman dalam suratAn Naml ayat 19 :
“Ya Tuhanku, berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada dua orang ibu bapakku dan untuk mengerjakan amal saleh yang Engkau ridai; dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang saleh”. (An Naml 19)
Atau baca do’a mohon dibersihkan dari berbagai sifat buruk seperti pemarah, dendam, dengki, kikir, sombong, ria, takabbur, curang yang dirasakan merongrong hati, dan mohon agar semua sifat itu diganti dengan sifat baik seperti sabar, pemaaf, jujur, qona’ah dan lain sebagainya. Ucapkan do’a itu didalam hati dengan bahasa Indonesia sambil menghembuskan napas perlahan lahan.

Pengertian Asmaul Husna ASS-SALAM ( Yang Maha Selamat)

Dia yang maha Selamat dan memberi keselamatan kepada semua mahluk.Dia yang Maha Selamat, terhindar dari berbagai cacat, penyakit dan berbagai kejadian buruk lainnya. Dia yang menyelamatkan kita dari berbagai musibah, bencana dan berbagai kejadian buruk yang bisa hadir setiap waktu dalam kehidupan kita. Kepada-Nyalah kita memohon keselamatan dunia maupun akhirat, kesalamatan lahir maupun bathin.

Khasiat As Salam

a. Menjamin keselamatan diri dan keluarga
Dengan mewiridkan membaca ” Yaa Salam” minimal 100x setiap selesai sholat insya Allah kita akan terpelihara dari berbagai musibah dan bencana berat yang tidak sanggup kita memikulnya. Karena sesuatu hal dan diluar kemampuan kita tiba tiba kita berada ditengah suatu kejadian bencana yang tak terhindarkan misalnya kebakaran, gempa bumi, kecelakaan mobil, pesawat atau kapal laut, gempa bumi, badai dan lain sebagainya, insya Allah kita akan selamat dari akibat buruk bencana tersebut. Kita sudah banyak menyaksikan bagaimana Allah menyelamatkan seseorang dari gelombang Tsunami yang menyapu bersih rumah tempat tinggal mereka, bagaimana seseorang bisa lolos dari bencana pesawat yang jatuh dan terbakar, kapal laut yang tenggelam dihantam badai dan lain sebagainya.
b. Membantu lolos dari bencana
Jika anda mengalami bencana, musibah atau keadaan yang sulit, misalnya tersesat dihutan belantara, dikepung musuh, berada ditengah huru hara, tawuran antar kelompok, kampung atau golongan yang saling bermusuhan, diancam penjarahan atau pembunuhan, bacalah kalimat ” yaa salam ” sebanyak banyaknya. Lakukan Sholat hajat 2 rakaat, kalau tidak sempat sholat karena keadaan yang kalut cukup berwudhu, atau tayamum, kemudian duduk bersila atau relaks. Baca ” yaa Salam ” didalam hati sambil menarik  napas perlahan lahan sebanyak yang bisa anda lakukan. Kemudian tahan napas selama yang bisa anda lakukan sambil tetap membaca “ya salam” didalam hati sebanyak banyaknya. Selanjutnya  hembuskan napas perlahan sambil membaca surat Al Israak ayat 80:
“Ya Tuhan-ku, masukkanlah aku secara masuk yang benar dan keluarkanlah (pula) aku secara keluar yang benar dan berikanlah kepadaku dari sisi Engkau kekuasaan yang menolong. (Al Israak 80)
Ulangi tehnik ini sebanyak dan selama yang bisa anda lakukan. Pusatkan hati dan fikiran pada kalimat dzikir dan doa yang anda panjatkan. lakukan semua itu dengan tekun dan istikomah sampai Allah mendatangkan pertolonganNya.  Dia memiliki tentara Malaikat yang banyak, yang dikirim khusus untuk menolong dan menyelamatkan hamba-Nya dari berbagai ancaman yang datang, sebagaimana yang dijanjikan dalam surat Al Anfal 9:
(Ingatlah), ketika kamu memohon pertolongan kepada Tuhanmu, lalu diperkenankan-Nya bagimu: “Sesungguhnya Aku akan mendatangkan bala bantuan kepadamu dengan seribu malaikat yang datang berturut-turut”. (Al Anfal 9)
c. Selamat dari berbagai bencana dan kejadian buruk didunia dan akhirat
Allah yang Maha selamat menyelamatkan siapa yang dikehendaki-Nya dari berbagai bencana dan kejadian buruk. Barang siapa yang mewiridkan “yaa Salam ” setiap selesai sholat sebanhyak banyaknya atau minimal 100x, insya Allah akan diselamatkan Allah dari berbagai bencana dan kejadian buruk didunia dan akhirat. Didunia diselamatkan dari bencana kecelakaan, bencana alam, huru hara, ancaman orang dzolim,ancaman kepanikan, ketakutan, dan lain sebagainya. Dialam barzakh diselamatkan dari siksa kubur dan berbagai kejadian buruk dialam barzakh. Pada hari berbangkit diselamatkan dari sengatan panasnya matahari padang mahsyar dan panasnya jilatan api Neraka yang membakar sampai keubun ubun.

Pengertian Asmaul Husna AL-MUKMIN ( Yang Memberi Keamanan)

Dialah Allah yang memberi rasa aman dan nyaman kepada setiap mahluk-Nya. Setiap orang dan mahluk yang hidup dibumi ini mendambakan rasa aman dari berbagai ancaman yang menimbulkan rasa takut, cemas, gelisah dan panik. Anak bayi merasa aman dalam dekapan ibunya. Seorang pejabat pemerintahan merasa aman dengan fasilitas pengawalan dan kemanan yang diberikan padanya. Seorang pengusaha merasa aman dengan satpam yang mengawal rumahnya. Anak ayam merasa aman dalam dekapan dan naunngan induknya. Dialah Allah yang memberikan rasa aman itu kepada semua mahluknya dilangit dan bumi.

Khasiat Asmaul Husna Al Mukmin

a. Menjamin keamanan diri dan keluarga
Barang siapa yang mewiridkan ” Yaa Mukmin” minimal 100x setiap selesai sholat, insya Allah akan diberikan rasa aman dimanapun dia berada. Ia terbebas dari rasa takut, cemas, kuatir terhadap berbagai ancaman yang mungkin hadir dalam kehidupannya. Setiap hari kita menghadapi berbagai ancaman dalam hidup kita, bahaya kecelakaan kendaraan, bencana alam, ancaman pencuri, perampok, penipu, penyakit dan lain sebagainya. Insya Allah dengan mewiridkan “Ya Mukmin ” Allah akan memberikan rasa aman dari semua ancaman itu, Dia akan memasukan ketenangan dan kenyamanan kedalam hati orang beriman sebagaimana yang dijanjikan dalam surat Al Fath ayat 4:
Dia-lah yang telah menurunkan ketenangan ke dalam hati orang-orang mukmin supaya keimanan mereka bertambah di samping keimanan mereka (yang telah ada). Dan kepunyaan Allah-lah tentara langit dan bumi dan adalah Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana, (Al Fath 4)
b. Menghilangkan stress berkepanjangan
Rasa stress yang berkepanjangan muncul dari rasa cemas, kuatir, takut yang berlebihan. Orang yang mengalami stress berkepanjangan sulit berprestasi dalam hidupnya, jika tidak segera diatasi, stress tersebut akan mengganggu metabolism tubuhnya yang akhirnya akan menimbulkan berbagai penyakit pada fisik dan jasmani orang yang bersangkutan. 70 % orang yang menderita penyakit fisik dan terpaksa dirawat dirumah sakit, berawal dari stress ini. Dengan mewiridkan “yaa Mukmin ” setiap selesai sholat sebanyak 100 x insya Allah, hati akan menjadi tentram dan nyaman, berangsur perasaan stress dan tertekan akan sirna, berganti dengan rasa aman dan nyaman. Inilah obat yang paling murah dan ampuh bagi penyakit stress. Laksanakan ini setiap selesai sholat.
c. Mendapat keamanan didunia dan akhirat
Dengan mewiridkan ya Mukmin sertiap hari insya Allah hati njadi tentram, dan diberi rasa aman oleh Allah dari berbagai ancaman didunia maupun akhirat. Dialam barzakh diberi rasa aman dari siksa kubur, dihari berbangkit juga diberi rasa aman dari kepanikan, kekalutan dan kesengsaraan dihari itu.

Pengertian Asmaul Husna AL-MUHAIMIN (Yang Memelihara )

Dialah Allah yang memelihara dan senantiasa mengamati serta mengawasi mahluk-nya secara cermat, seksama dan teliti. Tidak satu mahlukpun yang luput dari pengawasan dan penjagaannya. Dialah yang merawat dan memelihara sekalian mahluk dan ciptaannya dilangit dan bumi. Binatang melata, tumbuh2an, manusia, bumi, bulan, bintang, semua mahluknya yang terlihat maupun tidak, tumbuh, berkembang, beredar dalam pengawasan dan pemeliharaan-Nya. Dia yang memelihara dan menumbuhkan berbagai tanaman, buah-buahan dan sayuran dibumi ini. Dia yang memelihara dan menumbuhkan berbagai binatang yang melata dan hidup didarat, laut maupun udara, yang terlihat maupun tidak, dan Dia pula yang memelihara dan menumbuh-kembangkan manusia tersebar diseluruh permukaan bumi ini.

Khasiat Asmaul Husna Al Muhaimin

a. Memelihara dan menjaga kesehatan tubuh
Dialah yang menumbuhkan dan memelihara tubuh kita sejak bayi hingga menjadi dewasa. Dengan mewiridkan “ya Muhaimin” setiap selesai sholat minimal 100x, insya Allah tubuh akan tumbuh sehat, terpelihara dari berbagai penyakit berbahaya atau penyakit degeneratif. Tentunya nya wirid ini juga harus diikuti dengan pola hidup dan makan yang benar. Ikuti cara makan Rasulullah, jangan makan sebelum lapar, berhenti makan sebelum kenyang. Isi perut sepertiga dengan makanan, sepertiga dengan air dan sepertiga dengan udara, lebih baik lagi jika dibantu dengan melakukan puasa sunah senin dan kamis. Insya Allah organ tubuh akan bekerja dengan sempurna, dan tubuh terpelihara dari berbagai penyakit berbahaya sampai datang ajal yang telah ditetapkan.
b. Menjaga keluarga dan anak-anak dari pengaruh negatif
Banyak orang tua yang terkejut dan tercengang ketika mengetahui anak yang selama ini berperilaku baik dirumah, ternyata terlibat narkoba, atau berbagai perbuatan negatif lainnya. Kita tidak akan mampu mengawasi putra putri kita setiap saat, pergaulan dan pengaruh lingkungan yang buruk bisa menciptakan anak kita jadi monster yang menakutkan. Insya Allah dengan mewiridkan ‘Yaa Muhaimin” setiap hari selesai sholat minimal 100x, Allah akan mengawasi dan memelihara putra putri kita dari pengaruh pergaulan yang buruk. Allah akan menumbuhkan putra – putri kita menjadi anak yang soleh yang membawa rahmat dan berkah bagi kita dalam kehidupan dunia dan akhirat.
c. Menjaga diri dalam perjalanan
Jika kita akan bepergian jauh sebaiknya selalu mewiridkan ” yaa Muhaimin ” ini setiap selesai sholat. Insya Allah kita akan mendapatkan pejagaan dan perlindungan-Nya dari berbagai bahaya dan bencana dalam perjalanan. Demikian pula Allah juga akan menjaga dan memelihara keluarga kita yang ditinggalkan.

Pengertian Asmaul Husna AL-AZIZ ( Yang Maha Perkasa)

Dialah yang Maha Perkasa , maha kuat mengalahkan semua musuh-Nya. Dia maha kuat dan maha Perkasa mengalahkan para pendurhaka dan orang yang menentangnya, Dia juga maha Perkasa untuk melenyapkan alam semesta ini, dalam sekejap mata. Dia maha kuat dan Maha Perkasa menolong hamba-hamba-Nya dalam menghadapi berbagai kesulitan dan masalah. Tidak ada satu kekuatanpun yang dapat mengalahkan-Nya.

Khasiat Asmaul Husna Al Aziz

a. Membangkitkan kewibawaan
Mewiridkan “yaa Aziz ” setiap hari minimal 100x setiap selesai sholat, dapat membangkitkan kewibawaan diri, wajah akan memancarkan aura positip yang menimbulkan rasa hormat dan segan dari orang yang berhadapan dengannya. Wirid ini sangat baik dilakukan oleh orang yang memegang jabatan pimpinan pada organisasi, perusahan maupun pemerintahan. Kewibawaan yang muncul sangat bermanfaat dalam menjalankan tugas sebagai pimpinan di perusahan atau organisasi.
b. Mengatasi berbagai kesulitan
Mewiridkan ” yaa Aziz ” setiap hari juga dapat mengatasi berbagai kesulitan yang datang mendera . Dia Allah yang maha Perkasa selalu memperhatikan keadaan hamba-hamba-Nya. Dengan mewiridkan membaca “yaa Aziz ” berarti kita mengakui keperkasaan-Nya dan bersandar serta berserah diri pada keperkasaan-Nya itu. Dia akan menghadirkan keperkasaan-Nya didalam diri kita dalam menghadapi berbagai masalah yang muncul dalam perjalanan hidup kita. Insya Allah tidak ada masalah yang tidak dapat diselesaikan. Dia akan mendatangkan pertolongan dari tempat yang tidak dapat diduga. Sepanjang hidup kita akan selalu menghadapi berbagai masalah yang berupa ancaman, fitnahan, keruwetan dan kekalutan dalam masalah bisnis, organisasi, keluarga, pergaulan sehari hari dan lain sebagainya. Insya Allah dengan mewiridkan “yaa aziz ” minimal 100x setiap selesai sholat kita akan mendapatkan pertolongan dari Dia yang maha perkasa dalam menghadapi berbagai masalah.

Pengertian Asmaul Husna AL-JABBAR (Yang Maha Memaksakan Kehendak-Nya)

Dia yang maha berkehendak dan maha kuat memaksakan kehendaknya kepada siapapun. Tidak ada satu kekuatanpun yang dapat menentang dan mencegah kehendak-Nya. Segala sesuatu dialam semesta ini tunduk pada kehendak dan aturan-Nya. Bintang, bulan, matahari, bumi dan segala mahluk yang hidup didarat, laut maupun udara, semua tunduk pada aturan dan hukum yang telah ditetapkan Allah dengan kehendak-Nya. Manusia mau tidak mau harus tunduk pada kehendakp-Nya. Tidak ada orang yang sanggup menunda atau menahan ajalnya, tidak ada orang yang sanggup menahan berjalannya waktu, tidak ada yang sanggup mencegah proses menjadi tua, dan kemudian mati. Semua tunduk pada kehendak-Nya.

Khasiat Asmaul Husna Al Jabbar

a. Menundukkan hati Musuh
Dengan membiasakan mewiridkan “yaa Jabbar” seseorang akan terpelihara dari ancaman orang yang bermasuk jahat, seperti orang yang dengki, dendam, benci, atau penjahat yang berniat merampok atau menganiaya diri anda. Kalimat ” yaa Jabaar” dapat digunakan untuk menundukan hati musuh atau orang yang berniat jahat terhadap diri anda. Dalam persaingan bisnis , karir dewasa ini kadangkala seseorang tidak segan untuk mencelakakan atau membunuh pesaingnya dengan berbagai cara. Mulai dari menyewa pembunuh bayaran, melakukan sendiri atau menggunakan ilmu hitam seperti sihir dan santet. Jika anda merasa kuatir terhadap ancaman kejahatan dari pesaing, lawan, atau orang yang bermaksud mencelakakan anda, bacalah “yaa Jabbar” sebanyak 300, 500 atau 700x setiap hari . Niscaya anda akan terhindar dari kejahatan orang tersebut.
b. Menjauhkan keberingasan orang yang dzalim
Kalau kita amati berita di media cetak maupun elektronik (TV) dewasa ini , setiap hari kita selalu dijejali dengan berita kejadian kriminal yang menimpa orang dimana saja. Berita tentang perampokan, pembunuhan, pemerkosaan, selalu menghiasi berita utama pada media cetak maupun elektronik. Banyak peristiwa kejahatan yang sulit kita pahami menimpa orang tertentu, ada pembunuhan di Mall, kompleks perumahan elit, bahkan ditengah keramaian seperti pasar, pertokoan maupun perkantoran. Insya Allah dengan mewiridkan ” yaa Jabbar” minimal 100x setiap selesai sholat anda akan terpelihara dari perbuatan orang dzalim sebagaimana sering kita baca dan lihat pada media cetak maupun elektronik tersebut.
Source: Here

No comments:

Post a Comment